Diantara begitu banyak merek dan jenis sepeda motor yang beredar di Indonesia, Honda Beat merupakan salah satu sepeda motor yang sangat disukai oleh masyarakat. Oleh sebab itu, tidak heran jika sepeda motor ini terus mengalami perbaikan baik dari segi tampilan maupun kemampuan mesinnya.
Honda Beat memang selalu menjadi incaran masyarakat setiap Honda meluncurkan varian terbaru. Selain karena desainnya yang bagus dan memiliki fitur dengan teknologi canggih, motor Beat juga dikenal dengan harganya yang terjangkau dan juga lebih irit bahan bakar sehingga lebih ramah lingkungan.
Di tahun ini, pihak Honda telah mengeluarkan 3 varian terbaru yaitu tipe CBS, CBS-ISS dan Deluxe. Meskipun sekilas terlihat mirip tapi ada beberapa perbedaan dari segi spesifikasinya. Oleh sebab itu, bagi kalian yang tertarik ingin membeli, berikut deretan spesifikasinya.
Untuk bagian mesin, tipe terbaru memiliki tipe mesin Single Overhead Camshaft (SOHC) dengan teknologi eSP dan juga dilengkapi dengan pendingin udara 4 langkah berkapasitas 110 cc. Rasio kompresinya adalah 10:1 karena memiliki diameter piston sekitar 47 mm serta langkah 63,1 mm.
Dengan mesin tersebut, kendaraan ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 8,8 HP, daya maksimum sebesar 7.500 rpm dan juga torsi maksimum sebesar 9,3 N.m. Mesin tersebut juga sudah menggunakan tipe transmisi otomatis v-matic yang cukup canggih.
Tipe starternya sendiri sudah cukup bagus dengan menggunakan tipe kick starter dan elektrik. Sedangkan untuk koplingnya menggunakan tipe otomatis, tipe kering dan sentrifugal.
Untuk tangki bahan bakarnya mampu menampung hingga 4,2 L bahan bakar sementara untuk kapasitas oli mencapai 0,65 L setiap pergantian teratur. Sementara itu, untuk kapasitas bagasinya sekitar 12 L sehingga bisa menampung berbagai barang berukuran kecil.
Aki yang digunakan pada kendaraan ini berbeda-beda tergantung tipenya. Untuk tipe CBS menggunakan aki MF 12V-3 Ah sedangkan untuk tipe CBS-ISS menggunakan MF 12V-5 Ah. Sementara itu, untuk sistem pengapian menggunakan selain menggunakan baterai juga memakai full transisterized. Sedangkan untuk busi yang digunakan adalah tipe NGK MR9C-9N/DENSO U27EPR9-N9.
Kendaraan ini memiliki berat yang berbeda tergantung tipenya. Untuk tipe CBS beratnya sekitar 89 kg sedangkan untuk tipe CBS-ISS adalah 90 kg. Baik tipe CBS maupun CBS-ISS keduanya memiliki dimensi yang sama yaitu 1.877 x 669 x 1.074 mm. Terhitung kecil sehingga cocok digunakan oleh pengguna yang tidak terlalu tinggi.
Sementara itu, untuk jarak sumbu roda sekitar 1.256 mm dengan jarak terendah ke tanah adalah 147 mm. Sedangkan untuk tinggi jok tempat duduk juga tidak terlalu tinggi yaitu sekitar 740 mm.
Baik tipe CBS maupun CBS-ISS, keduanya sudah menggunakan sasis yang mengusung teknologi enhanced Smart Architecture Frame (eSAF) bertipe tulang punggung (backbone). Sementara itu, untuk sistem pengereman, kendaraan ini masih menggunakan rem cakram (depan) dan juga rem tromol (belakang).
Tidak hanya sistem pengereman, tipe suspensinya juga berbeda. Pada bagian depan kendaraan menggunakan tipe teleskopik sementara bagian belakang menggunakan tipe sokbreker tunggal. Meski begitu, ukuran bannya tidak terlalu berbeda karena bagian depan menggunakan ban tubeless 80/90-14. Sementara itu, bagian belakang juga menggunakan ban tubeless ukuran 90/90-14.
Berikut deretan spesifikasi Honda Beat terbaru yang dirilis beberapa waktu lalu. Untuk masalah harga, rata-rata harga OTR kendaraan tersebut adalah sekitar Rp 17 juta. Meski begitu, di berbagai tempat kalian masih bisa menemukan berbagai diskon dan promo menarik yang sayang untuk dilewatkan.